You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Renovasi Kantor Camat Makasar Rampung 18 Desember
.
photo doc - Beritajakarta.id

Renovasi Kantor Camat Makasar Rampung 18 Desember

Renovasi Kantor Kecamatan Makasar, Jakarta Timur, saat ini telah mencapai 91 persen. Ditargetkan, renovasi tersebut rampung 18 Desember mendatang.

Target tanggal 18 Desember selesai. Tiga bulan perawatan, saya minta pak camat mulai masuk dan memeriksa selama masa perawatan

"Target tanggal 18 Desember selesai. Tiga bulan perawatan, saya minta pak camat mulai masuk dan memeriksa selama masa perawatan, jadi yang kurang-kurang bisa kelihatan," kata Bambang Musayawardana, Wali Kota Jakarta Timur, usai meninjau lokasi, Senin (30/11).

Dikatakan Bambang, Kantor Camat Makasar dengan luas tanah kurang lebih 3.000 meter persegi ini akan memiliki empat lantai, sehingga tidak perlu dilengkapi lift.

Rehab Kantor Kelurahan di Jakpus Terus Dikebut

"Nggak usah, kita olahraga jantung. Manja banget orang Indonesia. Kalau di atas lima lantai baru, ketentuannya kan begitu," ucap Bambang.

Ditambahkan Bambang, memiliki halaman yang cukup luas, kantor Kecamatan Makasar akan memusatkan semua pelayanan di lantai bawah.

"Nanti pak camat mengatur, TPST di mana, layout-nya sudah ada semua tinggal diatur. Semoga bisa optimal memberikan pelayanan kepada masyarakat," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Puskesmas Mampang Prapatan Wakili Jaksel di Lomba Konvensi Mutu Tingkat Provinsi

    access_time05-11-2024 remove_red_eye2302 personTiyo Surya Sakti
  2. Rintik Hujan Diprediksi Basahi Jaksel dan Jaktim di Malam Hari

    access_time30-10-2024 remove_red_eye1274 personTiyo Surya Sakti
  3. Pimpinan Dewan-Pj Gubernur DKI Teken MoU KUA-PPAS APBD 2025

    access_time01-11-2024 remove_red_eye1015 personDessy Suciati
  4. Buka POR DWP DKI 2024, Pj Gubernur Teguh Harapkan Olahraga Jadi Budaya Hidup Sehat

    access_time30-10-2024 remove_red_eye973 personTiyo Surya Sakti
  5. PT KBN Perkuat Peran dalam Industri Logistik Terpadu

    access_time01-11-2024 remove_red_eye885 personAldi Geri Lumban Tobing